Rekomendasi film korea bulan Oktober 2025 ━ Annyeong haseyo, sahabat lendyagassi.
Alhamdulillaah~
Bulan September uda hampiirr terlewati dan kini akan memasuki bulan baru yakni bulan Oktober 2025.
Kalau lihat di sosmed tuh uda mulai banyak yang ngingetin kalau Ramadan uda tinggal 5 bulan lagi..
Dan bener aja yaa.. karena sebentar lagi, selain ganti bulan, bahkan 2 bulan lagi uda ganti tahun aja.
Ada efeknya kaah?
Bagi yang sedang cekula.. pasti efeknya adalah ujian tengah semester yang bikin mumet!
Yodaasiih..
Buat yang mumet mumet sedaapp.. mari kita saksikan dulu nih 6 film Korea yang bakalan tayang di bulan Oktober 2025.
Banyak??
Iya juga siiyh..
Lagi pada ngejer jadwal tayang akhir tahun yaak.. biar pada bisa ikutan nominasi penghargaan di dunia perfilman.
Sebelum ke upcoming korean movie in October, kuylaa.. sahabat lendyagassi bisa cari tau dulu niih.. drama Korea apa yang bakalan tayang di bulan Oktober di artikel ini…
Syapa tau jenuh dengan dunia per-drakoran dan butuh yang singkat, padat, makdess!
Apalagi kalok gak nonton movie kan yaah..
Kuy, kita kepoin, ada film Korea apa aja yang tayangnya bulan Oktober inii??
Let’s get it~
Your Letter : Lee Su-hyun, Kim Min-ju, Min Seung-woo, Nam Doh-hyeong
Judul : Your Letter
( Yeonui pyeonji / 연의 편지 )
Pengisi Suara : Lee Su-hyun, Kim Min-ju, Min Seung-woo, Nam Doh-hyeong
Tanggal Rilis : September 27, 2024 (OIAF) || October 1, 2025 (South Korea)
Director : Cho Young-Jun
Penulis Manhwa : Hyeon A Cho
Genre : Youth Drama, Coming-of-Age, Emotional, and Mystery
Distributor : Lotte Entertainment
Sinopsis Your Letter
Film animasi Your Letter berdurasi penuh berjudul Your Letter ini diadaptasi dari webtoon yang berjudul sama “Love Letter”. Film ini akan tayang perdana di bioskop Korea pada 1 Oktober 2025, namun sebelumnya tlah tayang di Festival Animasi Internasional Ottawa (OIAF) — salah satu dari tiga festival animasi teratas di dunia — dan Festival Film Animasi Internasional Animator di Polandia pada tanggal 27 September 2024.
Pengumuman tayang di bioskop Korea ini disertai dengan rilis poster teaser dan trailer.
Your Letter meraih rating hampir sempurna 9,98 selama masa tayangnya sebagai webtoon.
Ceritanya mengenai kisah anak sekolahan bernama Sori. Ia adalah siswa pindahan yang menemukan surat misterius di laci mejanya. Setiap petunjuk di dalamnya membawanya ke surat berikutnya, membawa Sori pada perjalanan yang tak terduga.
Yong-Hwan Kim yang didapuk menjadi sutradara film ini memenangkan tiga penghargaan — termasuk Penghargaan Juri untuk Film Panjang, Musik Terbaik, dan Prestasi Teknis Terbaik — di Festival Animasi Internasional Bucheon.
Pada kenal doonk.. penyanyi beken dari agensi waiji, AKMU’s Lee Su-hyun??
Ia tidak hanya mengisi suara peran utama tetapi juga tampil dalam soundtrack film tersebut.
Cerita webtoonnya sendiri mengenai karakter utama bernama Sori — gadis muda yang istimewa dan baik hati, peduli, dan berprinsip jauh melampaui usianya. Sayangnya, sifat-sifat ini TIDAK umum dipuji di sekolah menengah – terutama di sekolah Sori, di mana dia di bully tanpa ampun karena membela yang lemah hingga dia sendiri menjadi sasaran.
Untuk melarikan diri, ia pindah ke sekolah baru, di mana masalah yang sama mulai terulang kembali – hingga jejak surat misterius membawa Sori dalam perburuan harta karun magis melalui dunia tersembunyi yang ada tepat di bawah permukaan sekolah barunya.
Jejak surat tersebut adalah karya seorang malaikat pelindung anonim, yang misinya tampaknya adalah memberikan pendaratan yang lembut bagi Sori di sekolah barunya.
Tapi siapa orang ini?
Dan mengapa dia memilihnya?
Dengan datangnya setiap surat, rahasia terungkap dan lama-kelamaan sebuah ikatan terbentuk. Sori belajar tentang persahabatan, flora, fauna, dan menemukan kebaikan dalam diri orang-orang di lingkungan baru yang aneh ini.
Webtoon Your Letter ini bahkan telah tersedia dalam versi bahasa Inggris di WEBTOON. Hyeon A Cho menggambar seri ini, yang berakhir pada tahun 2019.
Trailer Your Letter Movie (2025)
Boss : Jo Woo-jin, Jung Kyung-ho, Park Ji-hwan, Lee Kyu-hyung, Oh Dal-su, Hwang Woo-seul-hye, Jung Yoo-jin, Ko Chang-seok

Judul : Boss
( Boseu / 보스 )
Pemeran Utama : Jo Woo-jin, Jung Kyung-ho, Park Ji-hwan, Lee Kyu-hyung, Oh Dal-su, Hwang Woo-seul-hye, Jung Yoo-jin, Ko Chang-seok
Tanggal Rilis : September 18, 2025 (BIFF) || October 3, 2025 (South Korea)
Director : Ra Hee-Chan
Penulis Film : Ra Hee-chan, Lee Kyu-bok, Yoon Seo-hyun
Genre : Action, Comedy, Crime
Distributor : Mindmark
Sinopsis Boss
Film Boss ini dibintangi oleh Jo Woo-jin, Jung Kyung-ho, dan Park Ji-hwan sebagai anggota geng yang terjebak dalam persaingan sengit, dilanda dilema antara perjuangan untuk mendominasi di dalam kelompok mereka dan pengejaran ambisi pribadi masing-masing.
Para pemeran lainnya termasuk Lee Kyu-hyung, Oh Dal-su, Hwang Woo-seul-hye, Jung Yoo-jin, Ko Chang-seok, dan Lee Sung-min.
Film ini telah premiere di Festival Film Internasional Busan ke-30 pada 18 September 2025 di Korean Cinema Today. Namun, sahabat lendyagassi kini sudah bisa menyaksikan film ini rilis di bioskop mulai 3 Oktober 2025, bertepatan dengan liburan Chuseok.
Bercerita tentang tiga calon bersaing untuk satu kursi bos.
Soon-tae (Jo Woo-Jin ), calon terkuat yang tidak bermimpi memimpin geng, melainkan ingin menaklukkan negara dengan restoran Cina bernama Mimiru-nya.
Kang-pyo (Jung Kyoung-Ho), yang memiliki pengaruh besar dalam organisasi namun mempertaruhkan hidupnya pada tango.
Dan Pan-ho (Park Ji-Hwan), satu-satunya yang benar-benar menginginkan posisi bos, namun tidak ada yang menganggapnya layak untuk peran tersebut.
Ditemenin sama satu polisi undercover Tae-gyu (Lee Kyoo-Hyung) yang menyusup ke Mimiru sebagai kurir, pertarungan sengit ini berujung pada kekacauan yang tak terduga.
Hayolooh..
Geng-nya bisa dibubarin kalok ada Pak Pulici gini sih yaa..
Gimana kelanjutan pemilihan boss dari geng chaos inih?
Saksikan film Boss yang bergenre Action, Comedy, Crime mulai 3 Oktober 2025 di bioskop keshayanganmuuu..
Trailer Boss Movie (2025)
Good News : Sul Kyung-gu, Hong Kyung, Ryoo Seung-bum

Judul : Good News
( Gut Nuiuseu / 굿뉴스 )
Pemeran Utama : Sul Kyung-gu, Hong Kyung, Ryoo Seung-bum
Tanggal Rilis : September 5, 2025 (TIFF) || October 17, 2025 (Netflix)
Director : Byun Sung-Hyun
Penulis Film : Byun Sung-hyun, Lee Jin-seong
Genre : Action, Thriller, Mystery, Crime
Distributor : Netflix
Sinopsis Good News
Kali ini, bagi sahabat lendyagassi yang berlangganan aplikasi si merah alias Netflix bisa berbahagia karena salah satu film festival dunia, Toronto International Film Festival menampilkan film action thriller misteri and crime yang berjudul Good News pada tanggal 5 September 2025 lalu, resmi dipinang NF dan akan tayang pada 17 Oktober 2025.
Bercerita mengenai latar tahun 1970 yang tak lama setelah lepas landas dari Bandara Haneda di Tokyo, sebuah pesawat komersial yang menuju Itazuke disandera oleh anggota Faksi Tentara Merah. Anggota fraksi ini bersenjatakan pistol dan pisau, dan menuntut agar penerbangan dialihkan ke Pyongyang.
Fakta bahwa Jepang dan Korea Utara tidak memiliki infrastruktur untuk memfasilitasi pendaratan semacam itu hanyalah salah satu dari daftar masalah yang semakin panjang dalam rencana penyanderaan yang ambisius tersebut.
Sementara itu, di Seoul, seorang figur misterius yang dikenal hanya sebagai “Nobody” — seorang pria yang pekerjaannya muncul di berita malam tetapi namanya tidak pernah disebutkan — dipanggil untuk memberikan saran tentang intervensi rahasia.
Lembaga intelijen dan militer dari Jepang, Korea Selatan, dan AS menerapkan beberapa strategi, mulai dari parkir ganda di landasan pacu selama pengisian bahan bakar hingga mencoba menyadap sinyal radio. Mereka mungkin saja berhasil menyelamatkan sandera — jika mereka tidak menciptakan bencana yang lebih besar dengan tindakan gila mereka.
Ohhoo.. apakah ini berdasarkan kisah nyata?
BENAR.. Film Good News ini memang diangkat dari kisah nyata yang terjadi persis di tahun yang digambarkan di film ini.
Good News-nya lagii niih.. yang meranin jadi karakter Air Force First Lieutenant adalah aktor muda nan gans yakni Hong Kyung.
Hong Kyung ini yang beken melalui drama Weak Hero Class 1 dan Weak Hero Class 2 juga di film Hear Me: Our Summer. Masi pada inget kaan??
Aktingnya makin kece aja niiyh.. si Abang.
Bisa jadiii.. lama-lama doi lebih demen ambil project film ketimbang drama niih…
Saksikan film Good News yang tayang di Netflix mulai 17 Oktober 2025.
Trailer Good News Movie (2025)
The World of Love : Seo Soo-bin, Jang Hye-jin

Judul : The World of Love
( Segyeui juin / 세계의 주인 )
Pemeran Utama : Seo Soo-bin, Jang Hye-jin
Tanggal Rilis : September 7, 2025 (TIFF) || October 22, 2025 (South Korea)
Director : Yoon Ga-eun
Penulis Film : Yoon Ga-eun
Genre : Drama, Youth
Distributor : Barunson E&A
Sinopsis The World of Love
The World of Love (atau dalam bahasa Korenya 세계의 주인) adalah film drama Korea Selatan tahun 2025 yang ditulis dan disutradarai oleh Yoon Ga-eun. Film ini mengisahkan Ju-in, seorang siswa berusia 17 tahun yang bingung dengan cinta, yang memicu kekacauan dengan kata-kata yang diucapkannya dalam momen kemarahan.
Film ini telah tayang premiere di bagian Festival Film Internasional Toronto (TIFF) 2025 pada 7 September 2025, di mana film ini bersaing untuk Penghargaan Platform. Dan resmi rilis di bioskop pada 22 Oktober 2025 oleh Barunson E&A.
Film “The World of Love” ini memenuhi syarat untuk Penghargaan Pilihan Penonton, yang ditentukan melalui voting penonton.
Film The World of Love diundang di TIFF 2025 untuk berkompetisi di bagian Crouching Tigers — kompetisi internasional untuk sutradara baru di Festival Film Internasional Pingyao ke-9 pada 20 September 2025.
Film ini dinominasikan dalam tiga kategori untuk Penghargaan Roberto Rossellini: Film Terbaik, Sutradara Terbaik, dan Hadiah Juri. Film ini juga akan berkompetisi di Festival Film Warsawa di bagian Kompetisi Internasional pada 11 Oktober 2025.
Film The World of Love juga terpilih untuk berkompetisi di bagian Kompetisi Resmi Festival Film London BFI 2025 untuk penghargaan film terbaik dan akan ditayangkan pada 14 Oktober 2025.
Pada Februari 2025, film ini dipamerkan di Pasar Film Eropa (EFM), yang diselenggarakan di Berlin bersamaan dengan Festival Film Internasional Berlin, oleh perusahaan penjualan dan produksi Korea Selatan Barunson E&A, yang telah memperoleh hak penjualan global film tersebut.
Film ini dijadwalkan rilis pada 22 Oktober 2025 di bioskop-bioskop Korea Selatan.
Trailer The World of Love Movie (2025)
The First Ride : Kang Ha-neul, Kim Young-kwang, Cha Eun-woo, Kang Young-seok, Han Sun-hwa

Judul : The First Ride
( Peoseuteu Raideu / 퍼스트 라이 )
Pemeran Utama : Kang Ha-neul, Kim Young-kwang, Cha Eun-woo, Kang Young-seok, Han Sun-hwa
Tanggal Rilis : Oct 29, 2025
Director : Nam Dae-joong
Penulis Film : –
Genre : Adventure, Comedy
Distributor : Sony Pictures, A2Z Entertainment
Sinopsis First Ride
Serruuhh niih… karena film The First Ride mempertemukan aktor gans-gans nyaa Koreaa…
Bertabur cowo gan.. kayak Kang Ha-neul, Kim Young-kwang, Cha Eun-woo, dan Kang Young-seok. Bakalan sekeren apa premisnya?
Tae-Jung (Kang Ha-Neul) adalah seorang elit dengan penampilan tampan dan latar belakang keluarga yang baik. Ia memiliki karakter yang perfeksionis.
Do-Jin (Kim Young-Kwang) bermimpi menjadi pemain basket, tetapi ia menemukan tujuan baru melalui temannya Yeon-Min (Cha Eun-Woo). Yeon-Min bermimpi menjadi DJ yang tampil di festival musik dunia.
Sedangkan Geum-Bok (Kang Young-Seok) telah beralih ke agama sejak usia dini.
Dan Ok-Sim (Han Sun-Hwa) adalah orang yang langsung bertindak secara spontan. Ia selalu berhasil ketika dia memutuskan untuk melakukan sesuatu.
Kelompok teman ini, yang telah mengenal satu sama lain sejak kecil, memutuskan untuk melakukan perjalanan ke luar negeri bersama untuk pertama kalinya. Serangkaian peristiwa tak terduga terjadi.
Uda mirip drama The Package (2017) yaa..
Tapi ini beneran kenal siiyh.. jadi inget hadits Rasulullaah ﷺ mengenai teman “Barangsiapa yang ingin mengenal teman makan lakukan perjalanan bersama, maka akan tampak tabiat masing-masing.”
Looks so exciting yaah…
Kuy nonton Film The First Ride yang mulai tayang di bioskop pada 29 Oktober 2025.
Trailer The First Ride Movie (2025)
The Woman in the White Car : Jung Ryeo-won, Lee Jung-eun

Judul : The Woman in the White Car
( Hayan Chareul Tan Yeoja / 하얀 차를 탄 여자 )
Pemeran Utama : Jung Ryeo-won, Lee Jung-eun
Tanggal Rilis : Oct 29, 2025
Director : Go Hye Jin
Penulis Film : Seo Ja Yeon
Genre : Thriller, Mystery, Drama
Distributor : 바이포엠스튜디오 BY4M STUDIO
Sinopsis The Woman in the White Car
Film The Woman in the White Car uda tayang di Bucheon International Fantastic Film Festival (BIFAN) pada tahun 2022.
Yaa.. aku juga sempet mikir lamaaa.. Kenapa tayang di festival sejak tahun 2022 dan baru tayang perdana di bioskop pada 29 Oktober 2025 yaa??
Kisahnya mengenai seorang wanita tiba di Rumah Sakit Seol Won dengan mobil, membawa adiknya yang terluka parah dan tidak sadarkan diri akibat ditusuk. Akibat kecelakaan mengerikan itu, dia bahkan tidak bisa berbicara dengan lancar.
Petugas polisi Hyun Ju tiba di rumah sakit dan teringat kembali saat melihat Do Kyung, yang menolak dirawat agar bisa merawat adiknya. Hyun Ju, yang menjalankan tugasnya dengan acuh tak acuh seperti mesin, menyelidiki kasus ini secara aktif karena rasa iba terhadap Do Kyung.
Namun, kasus ini menjadi misteri ketika terungkap bahwa wanita di rumah sakit bukanlah saudara kandung Do Kyung, dan saudara kandung yang sebenarnya adalah seorang perawat yang pernah bekerja di rumah sakit tersebut, serta orang yang akan menjadi ipar Do Kyung juga berada di tempat kejadian.
Walaaah.. ada teori konspiresyen apaah inii??
Eiitss!
Buat yang meragukan film ini akan sebagus apa, coba liat duluu niih.. penghargaan yang berhasil diraih di tahun penayangannya di BIFAN 2022 yakni memenangkan Korean Fantastic Actor di BIFAN 2022, Watcha’s Pick: Feature di BIFAN 2022, dan Best International Feature di San Diego International Film Festival (Sdiff) 2022.
Bakalan ada plot twistnya kayak film Confession (2022) nya — So Ji-Sub ganiih??
Eh, beda case siyyh yaa.. tapi beneran penonton jadi kegocek ama petunjuk-petunjuk yang dikasih di sepanjang film ttuuh.. serruuuhh!!
Key, semoga tayangnya bareng antara di bioskop Korea dan bioskop Indo yaah… tanggal 29 Oktober 2025.
Trailer The Woman in the White Car Movie (2025)
Yeaayy~
Akhirnya 6 film yang bakalan nemenin Oktober Ceria kamuu..
Pada pingin nonton yang mana nih??
Cuuss tulis di kolom komen yaah..
Key, see ya in the next articles yaaww…
Papaayy~
Selamat Menonton.
즐거운 하루 보내세요~
Have a nice day.
With love,



